Wednesday, August 6, 2014

4 vitamin yang berperan meningkatkan sistem imun tubuh

Seperti biasa initips.com kembali berbagi tips-tips menarik untuk anda. Untuk tips kali ini kita sedikitnya akan berbagi tips kesehatan terkait sistem imun tubuh kita. Ada baberapa cara yang dapat kita lakukan untuk meningkatkan sistem imun pada tubuh kita, salah satunya dengan mengkonsumsi vitamin. Mungkin sobat mulai bertanya-tanya tentang vitamin apa saja yang dapat meningkatkan sistem imun tubuh kita. Vitamin memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan kita dan juga ada beberapa macam vitamin yang memiliki manfaat yang berbeda-beda. Nah, dalam postingan ini kita akan membahas vitamin yang baik untuk meningkatkan sistem imun tubuh kita.
Tak ada yang menjamin jika sistem imun kita akan terjaga baik dan akan selalu sehat terus menerus. Apa tak lagi dalam menghadapi perubahan musim atau cuaca yang tak menentu, dimana pada saat seperti itu  sistem ketahanan tubuh kita akan menurun dan dapat mengakibatkan kita jatuh sakit. Jika anda sakit itu pertanda sistem daya tahan tubuh anda menurun. Nah, untuk mencegah hal yang seperti itu, alangkah baiknya kita menerapkan tips kesehatan kali ini dimana ada beberapa vitamin yang dapat kita konsumsi untuk meningkatkan sistem imun tubuh kita. Apa saja vitamin tersebut!l? berikut ini adalah 4 vitamin yang berperan meningkatkan sistem imun tubuh:
4 Vitamin untuk meningkatkan Sistem Imun Tubuh
4 Vitamin untuk meningkatkan Sistem Imun Tubuh
Vitamin A
Vitamin A
Yang pertama adalah vitamin A. Inilah salah satu vitamin yang mesti  kita cukupi setiap harinya. Ini disebabkan, vitamin A yang memiliki fungsi sebagai benteng terkokoh sebagai penangkal virus, bakteri serta kuman yang nantinya akan masuk ke dalam tubuh kita. Selain itu, vitamin A ternyata juga akan membunuh berbagai kuman, bakteri serta virus yang sudah terlanjur masuk atau yang telah ada dalam tubuh kita. Ada beberapa macam makanan yang mengandung vitamin A seperti,  aneka sayuran hijau serta buah-buahan merupakan berbagai makanan yang merupakan sumber vitamin A.
Vitamin B
Vitamin B
B6 dan B12 merupakan jenis-jenis vitamin B yang di maksud. Mengenai fungsinya, Vitamin ini berperan untuk memperkuat sekaligus meningkatkan sistem daya tahan tubuh yang anda miliki. Menurut sebuah penelitian yang di prakarsai oleh departemen gizi dan menajemen pangan di universitas oregon, menambah mengkonsumsi aneka makanan yang mengandung vitamin B6 dapat berdampak besar pada peningkatan daya tahan tubuh seseorang secara signifikan. Telur dan hati merupakan sumber vitamin B12.
Vitamin C
Vitamin C
Semua orang pasti setuju, jika vitamin C merupakan salah satu vitamin yang dapat menjaga dan meningkatkan sistem imun tubuh. Fakta sesungguhnya, Vitamin C menjadi salah satu benteng pertahanan tubuh yang memiliki tugas menghalau serta memusnahkan virus dan bakteri yang membahayakan tubuh anda. Aneka buah seperti jeruk, tomat merupakan sumber vitamin C.
Vitamin E
Vitamin E
Inilah vitamin keempat yang memiliki fungsi yang hampir mirip dengan ke tiga vitamin yang sudah dijelaskan diatas. Keistimewaan lainnya dari vitamin E selain dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh juga dapat membunuh sel-sel kanker yang dapat membahayakan tubuh. Bagi anda yang ingin mencegah penyakit kanker, usahakan untuk  mencukupi kebutuhan akan vitamin E tersebut.Aneka ikan, ayam serta kuning telur dapat mencukupi kebutuhan akan vitamin E yang di butuhkan oleh tubuh anda.
Seperti itulah ulasan tentang 4 vitamin yang dapat meningkatkan sistem imun tubuh kita dan semoga dengan adanya tips kesehatan diatas, kita mampu menjaga sistem daya tahan tubuh kita. Mungkin ada diantara kita yang sering jatuh sakit yang diakibatkan oleh pengaruh cuaca yang kian tidak menentu, sudah saatnya untuk selalu mengkonsumsi vitamin-vitamin diatas agar sistem ketahanan tubuh anda baik.

8 Makanan yang dapat Menghilangkan Lemak di Perut

Ingin memiliki tubuh yang ideal dengan menjalani rolahraga keras serta menjalani diet secara disiplin, ada beberapa diantara bagian tubuh kita sudah mulai mengecil dan ideal. Hanya saja, lemak yang ada di perut sangat susah untuk dihilangkan. Bagi pembaca Initips.com mengalami hal seperti di atas, maka sebaiknya anda mencoba tips yang akan kami sajikan kepada anda tentang cara menghilangkan lemak diperutsecara cepat dengan mengkonsumsi makanan yang tertera di bawah ini. Makanan ini memiliki manfaat yang baik untuk membakar lemak di perut dengan cepat. Apa saja makanan tersebut? simak tips menghilangkan lemakdiperut selengkapnya dibawah ini:
8 Makanan yang dapat Menghilangkan Lemak di Perut Dengan Cepat
Cara Menghilangkan Lemak di Perut

  8 Makanan Pembakar Lemak di Perut  

:: Teh hijau ::
Teh Hijau sangat baik digunakan untuk mengecilkan perut dan mengurangi peradangan pada tubuh Anda. Ini dikarenakan, teh hijau memiliki kandungan flavonoid yang memiliki sifat anti inflamasi serta senyawa alami yang dapat membakar lemak di perut.

:: Makanan yang kaya omega 3 ::
Penelitian menunjukkan jika diet dengan mengonsumsi asam lemak omega 3 yang tinggi, dapat menghasilkan perut yang lebih rata. Beberapa contoh makanan yang kaya omega 3 adalah kacang kenari, biji rami, serta ikan.

:: Bawang putih ::
Bawang putih mampu bertindak sebagai antibiotik alami dan juga sebagai regulator gula darah. Jika gula darah terkontrol, maka kita dapat memaksimalkan pembakaran lemak di dalam tubuh, terutama di perut. Bawang putih yang mengandung thermogenic yang berfungsi meningkatkan metabolisme. Untuk lebih jelasnya, simak beberapa khasiat dari bawang putih yang telah Initips.com sampaikan di tips sebelumnya (5 Khasiat Bawang Putih bagi Kesehatan)

:: Daun mint ::
Membakar lemak diperut juga dapat dilakukan dengan mengkonsumsi air seduhan daun mint. Kandungan alami Daun Mint dapat meningkatkan sistem metabolisme pada tubuh sehingga dapat melarutkan lemak di perut. 

:: Kayu manis ::
Kayu manis juga dapat bertindak sebagai pembakar lemak yang sangat efektif digunakan dalam mengecilkan perut. Caranya dapat dilakukan dengan menambahkan kayu manis pada makanan ataupun minuman yang akan kita konsumsi. Selain dapat memberikan aroma yang menggugah selera, kayu manis juga akan membakar lemak di perut agar segera hilang.

:: Semangka ::
Semangka yang memiliki 82% kandungan air sehingga membuat kita merasa cepat kenyang. Ini bermanfaat kepada Anda agar terhindar dari kebiasaan ngemil yang berlebihan sehingga dapat menggemukkan perut.

:: Apel ::
Tidak hanya mampu menghindarkan dari berbagai serangan penyakit, dengan mengonsumsi buah apel secara teratur juga dapat membantu kita untuk mengurangi lemak di perut. Buah Apel akan membantu kita agar cepat merasa kenyang sebab apel banyak memiliki kandungan kalium.

:: Pisang ::
Sama seperti halnya dengan buah apel, pisang juga kaya dengan kandungan kalium serta multivitamin yang bisa membuat kita cepat merasa kenyang. Tidak hanya itu, mengkonsumsi buah pisang juga mampu meningkatkan tingkat metabolisme dalam tubuh. Simak manfaat buah pisang lainnya: 7 Khasiat dan Manfaat Ampuh Buah Pisang

Seperti Itulah ulasan dari beberapa jenis makanan yang dapat membakar lemak di perut kita dengan cepat. Untuk mendapatkan perut yang ideal, sebaiknya menambahkan makanan diatas pada menu diet agar program menurunkan berat badan dapat berjalan secara maksimal. Terima kasih telah membaca tips kali iini terkait 8 Makanan yang dapat Menghilangkan Lemak di Perut Dengan Cepat, semoga dengan hhadirnya tips diatas dapat membantu pembaca Initips.com untuk membakar dan menghilangkan lemak yang berlebihan dibagian perut. Terima kasih.

7 Khasiat dan Manfaat Ampuh Buah Pisang

Buah pisang merupakan buah yang cukup digemari. Selain dari kelezatannya, buah ini juga cukup mudah untuk didapatkan di berbagai daerah. Banyak yang menggunakan buah pisang sebagai pencuci mulut setelah makan. Untuk tips kesehatan kali ini, kita akan membahas seputar manfaat yang dapat di dapatkan dari mengkonsumsi buah pisang. Seperti buah lainnya yang memiliki khasiat yang bagus untuk kesehatan tubuh kita, buah pisang pun juga memiliki hal yang sama dan akan kita bahas dalam tips kesehatan kali ini yang terkait apa-apa saja khasiat dan manfaat buah pisang untuk kesehatan kita.

Sudah banyak yang berpendapat jika buah pisang memiliki khasiat yang tersembunyi dan masih banyak pula diantara kita yang belum mengetahui khasiat-khasiatnya. Ada banyak manfaat yang bisa kita dapatkan dari mengkonsumsi buah pisang. Seperti, menurunkan berat badan, mampu menyeimbangkan jumlah cairan dalam tubuh, mengandung vitamin C yang mana mampu membantu sistem kekebalan tubuh kita serta membantu menambahkan stamina secara instan merupakan khasiat yang ampuh dari buah pisang dan masih banyak lagi khasiat yang baik untuk kesehatan tubuh kita yang bisa anda simak dibawah ini :

7 Khasiat dan Manfaat Ampuh Buah Pisang

Manfaat Ampuh Buah Pisang

Menurunkan berat badan secara alami.

Khasiat yang pertama dari buah pisang adalah mampu menurunkan berat badan kita secara alami. Khusus bagi anda yang bermasalah dengan berat badan, maka mulailah secara rutin mengkonsumsi buah pisang yang dapat membantu menurunkan berat badan yang anda miliki. Ini disebabkan karena buah ini mengandung jumlah kalori yang relatif kecil sehingga sangat cocok dikonsumsi pada masa diet kita. Lihat juga; Tips Menurunkan Berat Badan

Menyeimbangkan jumlah cairan dalam tubuh.

Mampu menyeimbangkan jumlah cairan kedalam tubuh kita merupakan Khasiat ampuh dari buah pisang. Hal yang umum jika tubuh membutuhkan jumlah cairan yang cukup untuk menunjang semua kinerja organ dalam tubuh pada saat beraktivitas. Oleh karena itulah, kandungan kalium pada pisang sangat penting untuk membantu menyeimbangkan jumlah cairan dalam tubuh tersebut.

Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Khasiat buah pisang lainnya adalah meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga tubuh kita tidak mudah terserang penyakit seperti flu, batuk dan lain-lainnya. Mulailah memakan buah pisang,  karena buah pisang juga memiliki kandungan vitamin C yang dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh yang anda miliki. Lihat juga 4 Vitamin untuk meningkatkan Sistem Imun Tubuh

Menyehatkan tulang

Salah satu manfaat dari buah pisang adaIah mampu menyehatkan tubuh kita. Jika anda menginginkan tulang yang sehat, maka mengkonsumsi buah pisang secara rutin dapat membantu menyehatkan tulang anda.. Ini disebabkan karena buah ini merupakan salah satu buah yang mengandung mangan yang cukup tinggi.

Meningkatkan energi tubuh secara instan.

Mampu meningkatkan energi yang dibutuhkan tubuh secara instan dan cepat juga merupakan khasiat dari buah pisang. Pada saat aktivitas harian kita meningkat, konsumsilah buah pisang. Ini bertujuan agar tubuh tidak cepat capek maupun lelah di padatnya aktivitas atau pekerjaan kita. 

Membuat sistem pencernaan pada tubuh kita lancar

Mkhasiat lainnya dari mengkonsumsi buah pisang adalah memperlancar sistem pencernaan pada tubuh kita. Mengkonsumsi buah yang satu ini secara rutin juga dapat membantu kinerja sistem pencernaan kita.. Sehingga berbagai nutrisi dari makanan yang anda konsumsi dapat di serap dan digunakan oleh tubuh secara optimal pula.

Sebagai obat sembelit yang alami

Khasiat yang terakhir adalah sebagai obat sambelit yang ampuh dan alami. Buah pisang juga dapat membantu memperlancar buang air besar. Maka dari itulah, konsumsilah buah pisang untuk menghindari mengerasnya feces sebagai gejala awal sembelit.

Cara Diet Sehat Turunkan Berat Badan

Cara Diet Sehat. Berat badan memang sering menjadi masalah besar bagi para kaum wanita. Bentuk badan mereka yang dirasa kurang menark membuat para kaum wanita sering mencantumkan rencana mereka ke depan, yaitu untuk melakukan diet. Diet untuk menurunkan berat badan sebenarnya tidak harus selalu dilakukan dengan mengurangi porsi atau berapa kali sehari kita makan. Sekarang ini, sudah banyak ahli kesehatan yang mengatakan dan memberitahu bahwa diet bisa dilakukan dengan menyusun menu makan yang sehat dan tidak berlebihan dengan makanan yang mengandung lemak.Cara diet sehat turunkan berat badan adalah dengan memperhatikan kandungan gizi serta vitamin apa saja yang ada di menu makanan Anda. Dengan keseimbangan gizi dan juga mengurangi makanan yang mengandung lemak yang berlebih, itu sudah merupakan cara diet yang sehat. Dengan mengkonsumsi sayuran dan buahan merupakan cara diet yang sehat.

Diet Sehat

 Tips dan Cara Diet Sehat 

Jenis makanan ini merupakan makanan pelengkap yang bisa Anda masukkan pada menu makan pagi dan siang hari Anda. Selain itu, cukupi kebutuhan mineral Anda dengan rutin minum air putih setiap harinya. Hindarkan tubuh Anda agar tidak terkena dehidrasi. Biasanya, diet di artikan dengan mengurangi frekuensi makanan Anda dan juga mengurangi porsi makan Anda. Sebenarnya cara diet sehat turunkan berat badan tidak harus dilakukan dengan cara seperti itu. Malahan, dianjurkan untuk makanan secara teratur yaitu sarapan, makan siang, dan makan malam. Jika bisa diusahakan pada sore hari Anda sambil beristirahat bisa dengan meminum teh. Dan bila Anda terbiasa makan pada waktu malam hari yaitu yang sudah terlewat malam, sebaiknya mulai sekarang dikurangi.

Biasakan makan malam tepat pada waktunya dan tidak makan lagi setelah makan malam tersebut. Setelah memperhatikan makanan dan minuman apa saja yang harus kita perhatikan dan konsumsi, diet sehat juga bisa diselingi dengan olahraga secara teratur. Olahraga secara teratur bisa dimulai dengan olahraga yang ringan seperti misalnya lari, renang, sampai lompat tali. Olahraga tersebut bertujuan membakar lemak pada tubuh Anda. Menjaga kebersihan juga menjadi bagian untuk diet sehat. Menjaga kesehatan tubuh Anda sendiri terutama kebersihan gigi. Anda harus selalu membersihkan gigi dengan rajin. Dan bila sudah gosok gigi pada malam hari usahakan tidak lagi makan dan minum.

Seperti itulah gambaran dari tips kali ini terkait cara diet sehat turunkan berat badan dengan menu makanan sehat yang bisa anda gunakan dalam membentuk tubuh yang ideal. Semoga tips diatas dapat membantu anda dalam menurunkan berat badan anda. Terima kasih..